RJ.COM – Gubernur Jambi Al Haris bersama Wakil Gubernur Abdullah Sani melakukan inspeksi mendadak (Sidak) dalam rangka melihat langsung progres pembangunan arena Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tingkat nasional, Jumat (04/08/2023).
Al Haris dan Abdullah Sani didampingi Kabid Cipta Karya Dinas PUPR dan kontraktor pelaksana, melihat setiap item pembangunan arena STQ dikawasan eks arena MTQ.
Gubernur Al Haris ingin memastikan bahwa arena STQ tersebut harus dikerjakan dengan baik dan selesai tempat waktu. Al Haris ingin persiapan STQ yang dilaksanakan Oktober 2023 nanti benar-benar matang, termasuk dengan bangunan di arena STQ.
“Ini lokasi untuk rencana seleksi tilawatil Qur’an yang berlangsung di Jambi, tentu kami mesti menyiapkan dengan baik, Pak Wagub selaku ketua LPTQ tentu karena ini even ajang nasional dan menyangkut Al quran kita ingin persiapannya matang dan semua daerah di Indonesia senang dan bangga hadir di Jambi,” kata Al Haris.
“Oleh karena itu kita berharap dengan perusahaan-perusahaan yang terlibat disini pihak ketiga untuk bekerja maksimal, awasi pekerjaan ini dengan baik yang tepat waktu. Saya harap semua bekerja pengawas konsultan bekerj dengan baik,” tambah Al Haris lagi.
Berdasarkan keterangan kontraktor pelaksana di sela-sela kunjungan Gubernur dan Wakil Gubernur, bahwa progres pembangunan arena STQ sudah diatas 80 persen.
Kontrakan pelaksana optimis pembangunan arena STQ tersebut selesai tempat waktu pertengahan September 2023 nanti. “Kemaren per 30 Juli itu progresnya 79,06 persen, jadi kalau sekarang sudah diatas 80 persen. Kontrak kita sampai pertengahan September,” katanya. (Den/Adv)
Discussion about this post