KERINCI,RJ.COM – Pemerintah Kabupaten Kerinci Gelar Upacara Peringatan hari lahir Pancasila pada Senin (3/5/2024). Yang di pimpin oleh Sekda Kerinci, Zainal Efendi, bertemu di lapangan Kantor Bupati Kerinci.
Upacara ini di ikuti oleh unsur forkopimda, pejabat struktural dan fungsional serta ASN di lingkup Pemerintah Kabupaten Kerinci. Dengan tema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas Tahun 2045.”
Zainal Efendi dalam sambutannya mengatakan ” bahwa peringatan Hari Lahir Pancasila adalah momen penting ketika Bung Karno pertama kali memperkenalkan Pancasila pada tahun 1945. “Karena itulah kita memperingatinya hingga saat ini,” ungkapnya.
Lebih lanjut dikatakan Zainal Efendi menjelaskan” Bahwa Tema tahun ini, menggambarkan Pancasila sebagai pemersatu bangsa dengan segala perbedaannya. “Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa,” ujanya.
Untuk itu Zainal Efendi juga mengajak semua komponen bangsa untuk membumikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. “Sebagai meja statis, Pancasila terbukti mampu mempersatukan kita dalam menghadapi beragam tantangan, dan pentingnya semangat gotong royong dalam menjaga stabilitas Indonesia di tengah krisis global. “Keberhasilan tersebut tentu merupakan sumbangsih gotong royong seluruh anak bangsa,” pungkasnya.
Acara diakhiri dengan penyerahan penghargaan kepada desa-desa mandiri dan yang memiliki APBDES tercepat di Kabupaten Kerinci,”(ym/asdv).
Discussion about this post