RJ.COM – Wakil Gubernur (Wagub) Jambi Abdullah Sani menyatakan dukungan Pemerintah Provinsi Jambi terhadap program penguatan ketahanan dan kedaulatan pangan daerah maupun nasional. Dukungan tersebut disampaikan saat menghadiri Panen Raya Jagung Kuartal I Tahun 2026 di Desa Tunas Mudo, Kecamatan Sekernan, Kabupaten Muaro Jambi, Kamis (8/1/2026).
Panen raya jagung tersebut dipimpin Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Mirza Mustaqim dan merupakan bagian dari upaya sinergi lintas sektor dalam mendukung program swasembada pangan nasional.
Abdullah Sani mengapresiasi keterlibatan Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Polda Jambi, dalam mendukung ketahanan pangan melalui kolaborasi dengan pemerintah daerah, kelompok tani, dan pemangku kepentingan lainnya.
“Atas nama masyarakat dan Pemerintah Provinsi Jambi, kami menyampaikan apresiasi kepada Polri, khususnya Polda Jambi, atas terselenggaranya Panen Raya Jagung Kuartal I Tahun 2026 sebagai wujud nyata dukungan terhadap ketahanan pangan nasional melalui sinergi lintas sektor,” ujar Abdullah Sani.
Ia berharap program tersebut dapat berkelanjutan dan menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam memperkuat kolaborasi guna mempercepat pencapaian ketahanan pangan nasional serta meningkatkan kesejahteraan petani.
“Dengan sinergi, disiplin, dan semangat gotong royong dari berbagai elemen, kita dapat mewujudkan petani yang sejahtera, pangan yang kuat, dan masyarakat yang makmur,” katanya.
Sementara itu, Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Mirza Mustaqim menyampaikan bahwa panen raya jagung ini dilaksanakan secara serentak di 25 titik di wilayah Provinsi Jambi dengan total luas lahan mencapai 26,3 hektare.
“Hari ini kita melaksanakan panen raya jagung serentak di 25 titik dengan estimasi hasil panen sekitar 50 ton. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polda Jambi dalam mendukung swasembada pangan,” ujar Mirza Mustaqim.
Ia menambahkan, pelaksanaan panen juga didukung sarana dan prasarana pertanian, termasuk alat pemipil jagung, guna meningkatkan efektivitas dan efisiensi proses panen bagi para petani.
Wakapolda berharap program tersebut dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat berkelanjutan bagi petani serta masyarakat luas.
“Semoga program ini terus berjalan dan menjadi kekuatan bersama dalam mewujudkan swasembada pangan,” katanya.
Usai panen raya, kegiatan dilanjutkan dengan penyaluran bantuan sosial kepada kelompok tani serta mengikuti rapat virtual panen raya jagung serentak Kuartal I tingkat nasional bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. (Adv)














Discussion about this post