RJ.COM – Gubernur Jambi, Al Haris menegaskan bahwa kepala sekolah memiliki peran strategis sebagai figur teladan dalam membentuk budaya sekolah serta meningkatkan profesionalisme guru. Menurutnya, kepemimpinan kepala sekolah menjadi penentu kualitas tata kelola pendidikan di satuan pendidikan.
Hal tersebut disampaikan Al Haris saat membuka Rapat Kerja Kepala Sekolah SMA, SMK, dan SLB se-Provinsi Jambi yang digelar di Aula Bundes, Desa Koto Periang, Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Kerinci, Sabtu (24/1/2026).
Dalam kegiatan tersebut, Gubernur Jambi didampingi Bupati Kerinci Monadi, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kerinci, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi Umar MY, serta diikuti ratusan kepala sekolah dari seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Jambi.
“Kepala sekolah bukan hanya administrator, tetapi figur teladan yang menentukan budaya sekolah, profesionalisme guru, dan kualitas hasil belajar peserta didik. Tanggung jawab moral ini harus dijalankan dengan sungguh-sungguh,” ujar Al Haris.
Ia menjelaskan, rapat kerja tersebut menjadi wadah konsolidasi para pemangku kepentingan pendidikan untuk meningkatkan mutu pendidikan di Provinsi Jambi, mulai dari tata kelola sekolah hingga penguatan kepemimpinan kepala sekolah.
“Seluruh aspek harus ditingkatkan, termasuk pengembangan profesionalitas kepala sekolah dan penyelarasan persepsi dalam menjalankan program prioritas Pemerintah Provinsi Jambi di bidang pendidikan,” katanya.
Menurut Al Haris, kepala sekolah memikul tanggung jawab besar karena memiliki kewenangan yang berkaitan langsung dengan legitimasi kelulusan peserta didik.
“Perbedaan mendasar kepala sekolah dengan guru lainnya adalah tanda tangan pada ijazah yang menentukan masa depan anak didik. Karena itu, tanggung jawab ini tidak bisa dianggap ringan,” ujarnya.
Gubernur Jambi juga menyinggung peran strategis dunia pendidikan dalam mendukung program prioritas nasional, khususnya Asta Cita Presiden Republik Indonesia, yang menempatkan penguatan sumber daya manusia sebagai fokus utama.
“Program Makan Bergizi Gratis, Sekolah Rakyat, serta pembangunan sarana pendidikan merupakan program prioritas pemerintah pusat yang harus disinergikan dengan pemerintah daerah,” jelasnya.
Ia menambahkan, pemerintah pusat telah menyiapkan anggaran yang besar untuk sektor pendidikan. Oleh karena itu, pemerintah daerah dan seluruh kepala sekolah diminta bersinergi dalam pelaksanaan program tersebut.
“Tugas kita di daerah adalah memastikan kesiapan pengelolaan dan pelaksanaannya agar benar-benar berdampak pada peningkatan kualitas sumber daya manusia,” katanya.
Usai membuka rapat kerja, Gubernur Al Haris bersama Bupati Kerinci Monadi melanjutkan agenda dengan meninjau SMK Negeri 7 Kerinci dan SMA Negeri 7 Kerinci. (adv)













Discussion about this post