Realitajambi.com – Ikatan Mahasiswa Tapanuli Utara Jambi (IMATAPUT JAMBI) menggelar kegiatan penggalangan dana untuk membantu korban bencana alam gempa bumi di kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
Penggalangan dana tersebut dilakukan di perempatan jalan depan BI Kota Jambi pada jumat (21/10/2022).
Ketua Imataput-Jambi mengungkapkan kepada media bahwa penggalangan dana tersebut menjadi yang pertama kali, harapannya dikemudian hari dapat menggalang aksi sosial kembali.
“Nantinya dari dana yang digalang oleh kawan-kawan, kami serahkan kepada yang berhak yaitu korban bencana gempa bumi kabupaten Tapanuli utara. Kami melakukan kegiatan sosial tersebut sebagai bentuk solidaritas kami terhadap bona pasogit (Kampung Halaman),” ujar Samuel Simanjuntak.
Samuel juga menambahkan bahwa organisasi ini diisi oleh anak-anak muda yang bukan hanya menyibukkan diri dalam akademik. Tetapi seluruh anggota dituntut memiliki kepekaan sosial yang berarti duka akibat bencana tersebut adalah duka kami bersama. “semoga kabupaten tapanuli utara yang tercinta dapat pulih kembali,” ujarnya.
Keluarga besar Imataput-Jambi juga mengucapkan “terima kasih kepada masyarakat Jambi yang sudah berpartisipasi dan menyumbangkan rizkinya dalam penggalangan dana tersebut,” tutupnya. (Badrun)
Discussion about this post