RJ.com – Seorang warga Inisial NP, Kelurahan Rumah Galuh, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara tewas dimakan Harimau di Dusun Muara Bulan, Desa Pemayungan, Kecamatan Sumay, Kabupaten Tebo,Jambi.
Diketahui, awal mula korban ditemukan saat warga menuju kekebun dan sontak terkejut melihat ada potongan-potongan tubuh manusia secara tidak utuh dan terpisah jauh serta sudah membusuk dan warga melihat itu langsung melapor ke perangkat desa dan Polres Tebo dan pihak kepolisian mengetahui laporan tersebut langsung menuju tempat kejadian.
Kapolres Tebo, AKBP Gunawan Tri Laksono saat dikonfirmasi membenarkan ada seorang warga di terkam harimau di perkebunan setelah itu dimakan sebagian tubuh karena saat ditemukan, sebagian tubuh korban ada yang sudah tidak utuh.
“Kuat dugaan diterkam harimau karena diantara tubuh korban ada yang tidak utuh lagi,” Ujarnya.
Gunawan mengatakan, hasil dari olah tempat kejadian perkara oleh tim inavis, terdata tubuh berjauhan atau tidak satu tempat, Ditemukan pakaian korban dalam kondisi sobek akibat gigitan dan cakaran.
“Tidak hanya itu, Kepala korban juga tengkorak, sepasang kaki sebatas lutut, tangan kanan sebatas siku dan tangan kiri sebatas bahu,” jelasnya sabtu, 13/11/2021.
Gunawan juga menyebutkan, dari hasil keterangan Ketua Kelompok Tani Sumay Mandiri, Haposan Sinaga, korban merupakan warga pendatang dari wilayah Sumut sedangkan istri dan anak tinggal di Kelurahan Rumah Galuh, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat, Sumut dan korban juga merupakan pekerja tukang deres kebun karet di Tebo.
“Kutang lebih dua tahun korban tinggal di lahan tersebut dan jenazah juga sudah di ambil pihak keluarga untuk dikebumikan,” terangnya.
Warga Desa Pemayungan juga pernah melihat harimau didekat pondok kebun korban serta warga Desa meminta pihak BKSDA agar segera mengevakuasi harimau yang masih berkeliaran karena meresahkan masyarakat.(ma)
Discussion about this post